Resep Gulai Ayam Dengan Kemumu

on ,
Ayokitamasak - Kemumu merupakan tanaman sejenis talas-talasan/keladi yang memiliki batang yang basah serta daun yang lebar, berbeda dengan kebanyakan spesies Talas/keladi Kemumu yang biasanya tumbuh di hutan Sumatra ini tidak memiliki getah yang bisa membuat gatal-gatal apabila terkena kulit untuk itulah Kemumu ini bisa dijadikan bahan untuk membuat makanan. Kemumu biasa diolah untuk dijadikan campuran gulai ayam, di Sumatra Barat Kemumu sudah tidak asing lagi digunakan sebagai Bahan untuk mmembuat Gulai karena rasanya yang enak dan cocok dimasak bersama Daging ayam. Berikut ini Ayokitamasak akan membagikan Resep Gulai Ayam dengan Kemumu khas Sumatra Barat.

Bahan-bahan
  • 1 ekor ayam kampung, Potong menjadi 8 bagian
  • 8 Batang Kemumu, kupas kulit luarnya, potong-potong
  • 1 sdt garam
  • 750 ml santan kelapa
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang sereh, memarkan
  • 1 lembar daun kunyit, simpul
  • 5 cm lengkuas, memarkan
  • Minyak untuk menumis

Bumbu halus
  • 15 buah cabe merah
  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawag putih
  • 3 cm jahe
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • ½ sdt lada bubuk
  1. Bersihkan Ayam dengan air mengalir, sisihkan
  2. Batang Kemumu yang telah dikupas di remas remas dengan garam hingga ber air dan batang kemumu kempes, buang airnya, sisihkan
  3. Siapkan penggorengan, panaskan minyak lalu tumis bumbu halus dengan daun salam, daun jeruk, daun kunyit, sereh, dan Lengkuas hingga mengeluarkan aroma harum.
  4. Masukan Ayam dan santan, aduk rata.
  5. Setelah Santan mendidih masukan Batang Kemumu, masak hingga ayam empuk.
  6. Sajikan

No comments:

Post a Comment